Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mari Mengenal Perbedaan dari MACD Golden Cross dan Death Cross Melalui Uraian Berikut

Pada masa sekarang, semakin banyak orang yang memutuskan untuk melakukan aktivitas trading dengan bantuan dari indikator seperti Moving Average Convergence/Divergence. 

Walaupun begitu, banyak investor atau trader saham yang tidak mengetahui perbedaan dari MACD Golden Cross dan Death Cross secara tepat. Hal ini dikarenakan keduanya sama-sama dianggap sebagai tanda yang akurat.

Secara garis besar, Golden Cross dapat dipahami sebagai sebuah pola bersifat grafis yang terdapat dalam proses trading terutama untuk Bitcoin. Sementara Death Cross lebih diartikan sebagai kebalikan dari Golden Cross yang biasanya muncul secara kuat pada proses permulaan pasar saham. Untuk perbedaan keduanya secara lanjut, silakan simak ulasan berikut ini:

1. Potongan Garis

Hal pertama yang membedakan antara Golden Cross dan Death Cross terletak pada potongan garis yang terjadi pada indikator Moving Average. Jika Golden Cross melakukan potongan garis pada indikator dari bawah ke atas, maka berbeda halnya dengan potongan garis Death Cross. Death Cross melakukan pergerakan garis indikator dari atas ke bawah.


2. Sifat Chart

Selanjutnya terdapat aspek yang tidak kalah penting untuk diketahui oleh para investor atau trader saham sebelum menggunakan indikator Moving Average. Hal ini dikarenakan ketika menggunakan indikator tersebut, trader saham akan dihadapkan pada Golden Cross yang memiliki sifat chart yang positif. Sementara Death Cross dianggap sebagai chart yang memiliki sifat sebaliknya.


3. Harga Saham

Dipengaruhi oleh pergerakan garis yang terjadi pada indikator, perbedaan MACD Golden Cross dan Death Cross dapat diketahui secara lebih lanjut. Ketika garis pada Death Cross melakukan pergerakan dari atas ke bawah, hal tersebut menunjukkan bahwa sebenarnya harga saham akan turun. Sementara Golden Cross menunjukkan pergerakan harga saham yang akan naik.


4. Kekuatan Sinyal

Berdasarkan pengalaman dari para trader terutama yang pernah melakukan Golden Cross, terdapat perbedaan pada aspek kekuatan sinyal yang cukup signifikan. Secara sederhana, dapat dikatakan bahwa kekuatan sinyal yang dimiliki oleh Death Cross itu termasuk bersifat lebih lemah ketimbang Golden Cross. Oleh karena itu, Golden Cross dianggap memiliki sinyal yang valid.


5. Jangka Waktu

Selanjutnya ada hal yang tidak kalah penting untuk membedakan apa itu MACD Golden Cross dan Death Cross adalah jangka waktu. Secara garis besar, Golden Cross memanfaatkan jangka waktu yang sudah sesuai dengan kerangka, seperti MA jangka pendek selama 50 hari. Sementara Death Cross memiliki jangka waktu yang lebih bersifat sementara.

Jangka waktu yang lebih tetap yang dimiliki oleh Golden Cross umumnya mampu memberikan dampak pada kekuatan sinyal. Sedangkan Death Cross dengan sinyal yang kurang valid sehingga dianggap bersifat sementara.


6. Posisi MA

Sementara di sisi lain, terdapat perbedaan yang jangan sampai dilewatkan untuk diketahui sebelum mengaplikasikan Golden Cross. Golden Cross memiliki posisi MA yang disesuaikan dengan jangka waktu, seperti MA 15 hari bergerak ke atas MA 50 hari. Sementara Death Cross memiliki posisi seperti MA 15 hari ke bawah MA 50 hari.


7. Jumlah Fase

Terakhir, ada aspek yang penting untuk dipahami terkait tahapan atau fase yang dilalui baik oleh Golden Cross ataupun Death Cross. Golden Cross dibagi menjadi tiga tahapan mulai dari tren turun, tren terbalik, kemudian diakhiri dengan tren berbalik. Sementara Death Cross dijelaskan memiliki dua fase mulai dari tren naik hingga berbalik.


Uraian tentang perbedaan dari MACD Golden Cross dan Death Cross secara detail di atas dapat mempermudah trader ketika melakukan trading. Ada perbedaan yang terkait dengan pergerakan garis terutama arah pergerakan yang terjadi yang dapat mengantarkan pula pada perbedaan harga saham. Selain itu, ada perbedaan dari fase yang terjadi.

Posting Komentar untuk "Mari Mengenal Perbedaan dari MACD Golden Cross dan Death Cross Melalui Uraian Berikut"