Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Arti Pump dalam Trading dan Kaitannya dengan Dump

Apa arti pump dalam trading? Memang ada sejumlah istilah dalam trading yang perlu diketahui khususnya bagi pemula. Pada dasarnya pump merupakan istilah yang merujuk pada sebuah permainan atau skenario yang bisa direncanakan oleh setiap trader. Untuk memahami arti pump dalam trading lebih jelas, simak uraian di bawah ini.

Apa Itu Pump?

Secara harfiah pump memiliki arti memompa atau bisa juga dimaknai sebagai usaha untuk memaksa. Arti pump dalam trading bisa diartikan sebagai usaha untuk memaksa harga aset trading supaya harganya bisa melambung tinggi.

Pada umumnya, pump memang banyak dilakukan oleh para trader profesional yang tidak lagi mencari keuntungan dengan menghitung selisih harga beli dan harga jual aset. Trader profesional tidak lagi menunggu momen yang tepat untuk menjual aset tetapi justru momen inilah yang diciptakan oleh para profesional.


Dengan melakukan pump atau memaksa harga aset naik maka momen keberuntungan bisa muncul. Caranya yaitu dengan mempromosikan aset tertentu diberbagai media sosial hingga aset tersebut populer. Ketika popularitas yang terus melonjak maka harga aset ini juga ikut naik karena banyak trader pemula yang mengincarnya.

Nah, ketika harganya meroket trader profesional berusaha menahan atau menimbunnya hingga harga aset mencapai puncak. Ketika harganya sudah mencapai puncak, barulah seluruh aset yang ditimbun dijual.

Ketika trader profesional melepas seluruh aset yang sebelumnya ditimbun maka harga aset tersebut akan turun. Hal ini bisa saja menjadi kerugian bagi trader pemula yang tidak menyadarinya. Dalam waktu singkat harga aset akan turun terus menerus.

Oleh karena itu bagi pemula harus bisa mengantisipasi hal ini dan peka terhadap upaya pump. Harga aset yang terus meningkat sehingga mencapai puncak harus dicurigai karena bisa saja setelah dari puncak harganya akan turun terus menerus. Sebelum harganya turun jauh sebaiknya trader juga ikut melepas aset supaya tidak rugi.


Apa Kaitannya Pump dengan Dump?

Selain pump, ada lagi satu istilah yang perlu diketahui oleh pemula yaitu dump. Dump adalah fenomena ketika trader mulai melepas seluruh aset yang sebelumnya ditimbun. Dump dilakukan karena hasil penimbunan aset telah menyebabkan kelangkaan.

Dari kelangkaan tersebut, maka harga aset menjadi sangat tinggi hingga mencapai puncaknya. Fenomena seperti ini tidak benar-benar terjadi secara alami, melainkan direkayasa oleh sejumlah pemain yang nakal.

Jadi, dump terjadi ketika trader profesional yang nakal melakukan pump. Tindakan pump tidak akan menghasilkan keuntungan tanpa diikuti dengan upaya dump.

Baik pump dan dump perlu diketahui dan diwaspadai oleh para trader khususnya pemula yang masih minim pengalaman. Sebab fenomena ini merupakan rekayasa licik yang bisa merugikan sebagian pihak. Trader yang tidak memprediksi fenomena ini dan terlewat momen menjual aset bisa menjadi bumerang sehingga mendapatkan kerugian.

Dump juga bisa memutar balikkan harga aset di pasar. Jika harga aset sebelumnya dan naik secara bertahap maka dengan adanya dump, aset tersebut menjadi tak bernilai lagi karena harganya yang terus turun.


Apakah Bisa Menghindari Pump dan Dump?

Para trader harus lebih waspada dan peka terhadap upaya pump serta dump yang bisa saja merugikan. Lalu bagaimana cara menghindarinya? Bagi trader pemula mungkin hal ini cukup sulit. Sebab, untuk mewaspadai Ipank dandam diperlukan pengalaman yang cukup serta kemampuan menganalisis tren pasar.

Ketika tren harga aset di pasar sudah tidak lazim, maka sebaiknya trader lebih bersiaga dan memperhatikan kapan momen yang tepat untuk melepas aset. Ketika momen ini terlewat maka mungkin saja trader mendapatkan harga jual yang jauh lebih rendah dari harga beli aset. Kalau sudah begini, sudah pasti trader akan merugi.


Demikian informasi mengenai arti pump dalam trading serta kaitannya dengan dump. Pada dasarnya kedua strategi ini merupakan upaya untuk menghasilkan keuntungan bagi trader. Hanya saja tak jarang kedua strategi ini dilakukan dengan maksud licik sehingga merugikan trader lainnya.

Posting Komentar untuk "Arti Pump dalam Trading dan Kaitannya dengan Dump"